-->

Celah Yang Bisa Di Ambil Dari Algoritma Google Hummingbird

Celah Yang Bisa Di Ambil Dari Algoritma Google Hummingbird

Salam blogging, senang Anda berkenan hadir kembali di Bloggingpasuruan ini. Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwa di penghujung tahun 2013 kemarin Google meluncurkan alat telusur terbarunya yang di beri nama google Hummingbird dengan berbagai kebijakan baru pada algoritma tersebut, yang tentunya tidak semua blogging ketahui akan berdampak seperti apa pada Blog kita. Artikel berikut ini akan memberi sedikit penjelasan tentang Algoritma Hummingbird. Adakah Celah pada Algoritma Google Hummingbird ? Yang dimaksud disini adalah celah yang bersifat celah positif yang bisa dimanfaatkan atau tidak menyalahi aturan Algoritma Google terbaru.

Pengertian dari google Hummingbird, Algoritma apa ini?

“ Google Humingbird “ terinspirasi dari seekor burung yang namanya adalah Humingbird sebuah burung kecil yang mempunyai kecepatan dan akurasi yang menakjupkan . Dan ini menjadi konsep dasar yang coba di terapkan oleh google di mesin telusurnya yang baru yaitu sebuah konsep seperti hummingbird cepat , akurat , serta mempunyai tingkat relevansi yang tinggi ( atau kata pencarian sesuai dengan jawaban yang diharapkan Si pencari dari mesin pencari Google )

Algoritma google hummingbird dan Efeknya

Telah banyak diketahui bersama bahwa pada update pagerank di awal tahun kemarin ini search engine google sempat membuat kaget para blogger , karena pada update terbarunya banyak situs web atau Blog yang mengalami ( down trafic ) penurunan PR , dan disisi yang lain malah sebaliknya. Jika dipahami bahwa algoritma google hummingbird ini benar benar mengubah arah peta SEO yang ada selama ini .

Jika pada algoritma sebelumnya Anda pernah mengetahui teknik Bold – italic - underlineyang terasa sangat efektif di dalam menekan kata kunci pada posting Blog , maka di era Hummingbird sekarang teknik ini sudah tidak lagi efektif digunakan. Walau bagaimanapun bentuk perbaikan tetap akan mengarah pada proses kebijaksanaan itupun yang menjadi dasar munculnya Google Hummingbird.

Jika ada Blog yang terkena dampaknya, semata-mata Google berusaha menciptakan Algoritma baru yang lebih adil.

Bagaiman cara mensiasati Algoritma Google Hummingbird ini ?
Konten Blog

Seperti yang telah kita ketahui sebelumnya bahwa google di era penguin,zebra,dinosaurus panda kucing ikan dan hewan hewan lainya selalu mengedepankan isi konten .dalam rangka membuat pencarian yang relevan dan sesuai dengan keinginan visitor ( keyword ).


SEO ON PAGE
Seo on page juga sangat penting karena menentukan sebuah relevansi atau tidaknya suatu blog di mata mesin pencari. Pasang meta tag yang benar, Hindari broken link ,crawl eror serta usahakan pada h1 ,h2 dan h3 terpasang niche dari blog anda dan jangan lupa buat internal link di postingan anda.

Yang dimaksud Optimisasi SEO On Pageyaitu optimisasi yang dilakukan dari dalam situs web anda. Ada beberapa hal yang dapat anda lakukan, misalnya seperti :

Pilih tempalte yang SEO friendly. Design template blog dapat memiliki keunggulan dan kelemahan. Misalnya, ada template yang tampilannya menarik dan indah, namun dari segi SEO bisa saja lemah. Ataupun sebaliknya. Oleh karena itu sebaiknya pilih template blog yang SEO friendly. Saat ini ada banyak template blog gratisan dengan tampilan premium namun telah disisipi hack SEO sehingga menjadi SEO friendly.

Pasang Meta Tags. Ada banyak jenis meta tag yang sering digunakan. Antara lain meta description. Penggunaan meta description yang tepat dapat menambah kekuatan SEO blog di search engine. Meta description berfungsi memuat informasi yang mendeskripsikan halaman blog anda. Meta description muncul pada snippet deskripsi di hasil pencarian google. Selain meta description, ada pula meta keyword, meta author, dll.

Pasang keyword pada title/judul blog. Judul adalah tempat yang sangat tepat untuk memasang keyword. Title/judul blog menggambarkan keseluruhan dari isi blog anda. Nah sebagian kunjungan yang terjadi datang dari pembaca yang tertarik akan judul blog yang anda pasang. Oleh karena itu maksimalkan penggunaan keyword yang ditargetkan pada title/judul blog.

Letakan judul postingan didepan judul blog. Coba anda lihat tab browser anda di atas. Apakah judul postingan sudah berada didepan, kemudian disusul dengan nama blog anda? Begitu pula tampilan dalam query search engine. Biasanya, pada template yang belum di isi hack, nama blog berada didepan judul postingan. Pada hasil pencarian search engine hal ini dapat berakibat kurang baik, karena dapat memotong judul postingan dibagian belakang. Pengunjung pun jadi tidak bisa membaca judul postingan anda secara keseluruhan, terlebih jika judul postingannya panjang.

Maksimalkan keyword yang padat didalam postingan blog. Bukan berarti anda lalu memasang keyword yang panjang banget, karena hal tersebut malah dapat dianggap sebagai tindakan spam oleh search engine. Yang perlu anda lakukan adalah dengan mengatur letak posisi keyword serta memilih keyword dan frase yang tepat.

Percepat waktu loading blog anda. Jika waktu loading blog anda cepat, pengunjung anda seperti di manjaakan oleh cepatnya loading Blog, bahkan spider crawl google juga senang. Pengunjung tidak perlu berlama-lama untuk segera membaca artikel-artikel anda yang bermutu, apalagi bagi mereka yang memiliki koneksi internetnya lemot. Sedang google spider juga senang, karena saat crawling waktu yang dibutuhkan untuk mengumpulkan informasi menjadi lebih cepat. Efeknya artikel anda jadi lebih cepat terindex. Hindari penggunaan javascript (biasanya pada widget) dan pemasangan gambar secara berlebihan agar waktu loading blog anda dapat menjadi lebih cepat. Baca juga artkel saya tentang Apa yang menjadi penyebab Blog Anda loading lama ?

SEO OFF PAGE
Yang dimaksud Optimisasi SEO Off Page adalah kebalikan dari Optimisasi SEO On Page, yaitu optimisasi yang dilakukan dari luar situs web anda. Yang perlu anda lakukan yaitu fokus membangun backlink. Memperbanyak inbound link (link dari situs web lain yang mengarah ke situs web anda). Semakin bermutu link yang mengarah ke web site anda, maka semakin baik pula reputasi web site anda dimata search engine. Melakukan link building dapat dilakukan dengan banyak cara, diantaranya dengan membuat reciprocal link baik dengan derektori/social bookmark ataupun bertukar link dengan blog/website lain, mendaftarkan blog dan artikel ke social bookmark/direktori, dan berkomentar di blog/website lain dengan meninggalkan link di form komentator. Berkomentarlah yang bermutu dan sesuai dengan tema konten.

Backlink
Bahwa hewan hummingbird satu ini sedikit rewel. Backlink yang mendorong SERP di era algoritma humingbird ini adalah backlink yang berasal dari site ber PR serta backlink dari site yang relevan atau terkait dengan tema  blog kita.

Keyword long tail

Improvement atau perbaikan yang dilakukan oleh google di era Hummingbird keyword pendek kurang power .Sedangkan keyword keyword panjang lebih terasa garang di dalam berkompetisi di SERP. Alasan apa google tentang ini ? Tapi yang jelas keyword panjang lebih sering di muncul di SERP

Jika Anda memiliki strategi atau cara baru melawan Humingbird silahkan di tambahkan di kolom komentar dibawah ini. Trima kasih Anda berkenan berkunjung di Blog ini.


Related Posts

LihatTutupKomentar