-->

Terjemahan Di Google Translate Kini Dibatasi, Hanya 5000 Karakter Saja!

Terjemahan Di Google Translate Kini Dibatasi, Hanya 5000 Karakter Saja!

Ketika kamu ingin menerjemahkan bahasa Indonesia ke bahasa Inggris, ataupun sebaliknya, mungkin yang terpikir oleh kamu adalah gunakan saja Google Translate. Betul tidak? Ya, Google Translate memang sudah begitu populer di kalangan pengguna internet. Sudah lebih dari 113 bahasa di seluruh dunia berhasil di terjemahkan oleh layanan terjemahan milik Google ini.

Namun, saat ini mungkin kamu akan sedikit kecewa dengan kebijakan yang baru di buat oleh Google pada layanan terjemahan miliknya, yakni Google Translate. Pasalnya, Google telah mengubah kebijakan pada Google Translate dengan membatasi jumlah karakter yang bisa di terjemahkan.

Google Membatasi Terjemahan Google Translate Hingga 5000 Katakter

Google Membatasi Terjemahan Google Translate Hingga 5000 Katakter

Google membatasi jumlah karakter yang bisa di terjemahkan di Google Translate hingga 5000 karakter saja. Apabila jumlah karakter yang akan di terjemahkan melebihi 5000 karakter, maka Google akan memberikan peringatan atau pemberitahuan bahwa karakter atau huruf yang akan di terjemahkan melebihi 5.000 karakter. Selain itu, Google juga membatasi jumlah karakter terjemahan pada Google Search, yakni hingga 2.800 karakter saja.

Belum diketahui secara pasti alasan Google mengapa membatasi jumlah karakter yang bisa di terjemahkan di layanan terjemahan miliknya ini. Namun, jika dilihat dari jumlah karakter yang dibatasi hanya 5.000 karakter, maka dirasa sudah lebih dari cukup. Pasalnya, tidak semua orang melakukan terjemahan dengan jumlah karakter melebihi 5.000 karakter, sehingga tidak perlu di permasalahkan.

Kemungkinan pembatasan ini hanya berlaku pada Google Translate versi web. Sedangkan Google Translate versi mobile atau aplikasi, kamu masih bisa melakukan terjemahan melebihi 5.000 karakter.

Perlu diketahui, pembatasan jumlah karakter ini hanya berlaku untuk terjemahan yang dilakukan di dalam kotak terjemahan pada Google Translate. Jadi, untuk terjemahan situs, Google tidak membatasi karena kemungkinan ada situs-situs yang memiliki jumlah karakter lebih dari 5.000 karakter.

Sumber : detikInet

Related Posts

LihatTutupKomentar