-->

Belajar Membuat Operasi CRUD Pada Codeigniter 3 | Update ( Mengubah Data )


Ngulik Kode - Halo!, Sekarang lanjut lagi untuk tutorial belajar operasi CRUD Update ( Mengubah Data ), yang tutorial sebelumnya, yaitu belajar membuat operasi CRUD Read ( Menampilkan Data) pada Codeigniter. Kalian bisa langsung klik link dibawah ini jika belum melihatnya.

Artikel Sebelumnya Disini :

Belajar Membuat Operasi CRUD Pada Codeigniter 3 | Create ( Menambah Data )
Belajar Membuat Operasi CRUD Pada Codeigniter 3 | Read ( Menampilkan Data )
Langsung saja kita mulai, buka folder lanjutan project kemarin bagi yang sudah mengikuti, langkah-langkah dari awal. Jika yang belum bisa anda klik link di atas untuk memulai kembali dari awal tutorial CRUD ini.

Operasi Update ( Mengubah Data )

Setelah kemarin kita selesai menuliskan skrip untuk menambah dan menampilkan data, sekarang kita akan dihadapkan untuk membuat skrip program Update ( Mengubah Data ). Untuk membuat halaman ubah data buka kembali file mbuku.php kemudian tambahkan skrip program pada teks yang tercetak tebal seperti contoh skrip dibawah ini :

Skrip mbuku.php

<?php
class Mbuku extends CI_Model
{
function tambah()
{
$nama_buku = $this->input->post('nama_buku');
$pengarang = $this->input->post('pengarang');
$keterangan = $this->input->post('keterangan');
$data = array('nama_buku' => $nama_buku,
'pengarang' => $pengarang,
'keterangan' => $keterangan);
$this->db->insert('buku', $data);
}


function tampil()

{
$tampil = $this->db->get('buku');
if ($tampil->num_rows() > 0){
foreach ($tampil->result() as $data) {
$hasil[] = $data;
}
return $hasil;
}
}


function ubah($id){

$nama_buku = $this->input->post('nama_buku');
$pengarang = $this->input->post('pengarang');
$keterangan = $this->input->post('keterangan');
$data = array('nama_buku' => $nama_buku,
'pengarang' => $pengarang,
'keterangan' => $keterangan);
$this->db->where('id', $id);
$this->db->update('buku', $data);
}


function ubah_tampil($id){

return $this->db->get_where('buku', array('id' => $id))->row();
}
}

?>

Jika sudah melakukan penambahan skrip seperti diatas, sekarang kita buka kembali file controller c_buku.php. Seperti biasa, tambahkan lagi skrip program yang tercetak tebal dibawah ini :

Skrip c_buku.php


<?php
class C_buku extends CI_Controller
{
function index()
{
$this->load->model('mbuku');
$data['hasil'] = $this->mbuku->tampil();
$this->load->view('buku_tampil', $data);
}

function add_buku()
{
if($this->input->post('submit')){
$this->load->model('mbuku');
$this->mbuku->tambah();
redirect('c_buku/index');
}
$this->load->view('buku_tambah');
}

function update_buku($id)
{
if($_POST==NULL){
$this->load->model('mbuku');
$data['hasil'] = $this->mbuku->ubah_tampil($id);
$this->load->view('ubah_buku', $data);
}
else{
$this->load->model('mbuku');
$this->mbuku->ubah($id);
redirect('c_buku/index');
}
}
}

?>

Jika sudah menambahkan skrip seperti diatas, sekarang kita akan membuat halaman form ubah buku, dimana form ubah komentar ini akan kita gunakan untuk melakukan proses perubahan data yang dipilih. Oleh sebab itu, anda buat file view baru dengan nama ubah_buku.php. Kemudian simpan file tersebut pada folder latihanci\application\views. Berikut adalah skrip programnya :

Skrip ubah_buku.php

<html>
<head>
<title>Form Tambah Data</title>
</head>
<body>
<h3>Form Ubah Data</h3>
<?php echo form_open('c_buku/update_buku/'.$hasil->id); ?>
<table>
<tr>
<td>Nama</td>
<td>:</td>
<td>
<?php
$nama_buku = array('name' => 'nama_buku',
'maxlength' => '30',
'value' => $hasil->nama_buku,
'size' => '30');
echo form_input($nama_buku);
?>
</td>
</tr>
<tr>
<td>Pengarang</td>
<td>:</td>
<td>
<?php
$pengarang = array('name' => 'pengarang',
'maxlength' => '30',
'value' => $hasil->pengarang,
'size' => '30');
echo form_input($pengarang);
?>
</td>
</tr>
<tr>
<td>Keterangan</td>
<td>:</td>
<td>
<?php
$keterangan = array('name' => 'keterangan',
'maxlength' => '30',
'value' => $hasil->keterangan,
'size' => '30');
echo form_textarea($keterangan);
?>
</td>
</tr>
<tr>
<td></td>
<td></td>
<td>
<?php 
echo form_submit('submit','Simpan','id="submit"'); 
?>
</td>
</tr>
</table>
<?php echo form_close(); ?>
</body>
</html>

Jika sudah membuat file view ubah_buku.php, masih ada yang perlu anda lakukan untuk menampilkan form ubah dengan menambahkan skrip pada file buku_tampil.php pada folder bagian view. Rubah file tersebut menjadi seperti skrip yang bertuliskan tebal seperti dibawah ini :

<html>
<head>
<title>Tampil Data</title>
</head>
<body>
<h3><?php echo anchor('c_buku/add_buku','Tambah Data'); ?></h3>
<h3>Data Buku</h3>
<table border="1">
<tr>
<td>No.</td>
<td>Nama Buku</td>
<td>Penulis</td>
<td>Keterangan</td>
<td>Aksi</td>
</tr>
<?php
$no=1;
if(!empty($hasil)){
foreach ($hasil as $data):
?>
<tr>
<td><?php echo $no; ?></td>
<td><?php echo $data->nama_buku; ?></td>
<td><?php echo $data->pengarang; ?></td>
<td><?php echo $data->keterangan; ?></td>
<td><a href='<?php echo base_url()."index.php/c_buku/
update_buku/".$data->id; ?>'>Ubah</a></td>
</tr>
<?php
$no++;
endforeach;
} else{
?>
<tr><td colspan="5"><b>Data Belum Ada</b></td></tr>
<?php
} ?>
</table>
</body>

</html>

Jika sudah melakukan perubahan pada file buku_tampil.php, sekarang anda tinggal mencoba jalankan pada browser dengan mengetikkan http://localhost/latihanci/index.php/c_buku, jika tidak ada yang error maka hasilnya akan tampak seperti gambar dibawah ini :


Lalu anda coba klik ubah, apakah berhasil tampil atau tidak. Jika berhasil tampil maka hasilnya akan seperti gambar dibawah ini :


Coba kalian lalukan perubahan pada salah satu form, dan simpan jika sudah melakukan perubahan. Jika berhasil maka hasilnya akan seperti gambar dibawah ini :


Sekian yang dapat saya sampaikan semoga dapat bermanfaat untuk anda semua. Jika kurang jelas dan ada yang ingin di tanyakan silahkan saja tanyakan pada kolam komentar dibawah. Untuk artikel selanjutnya dapat anda klik pada link dibawah ini :

Artikel Selanjutnya Disini :

Belajar Membuat Operasi CRUD Pada Codeigniter 3 | Delete ( Menghapus Data )

Download
  Click to begin 2,42MB .rar

Related Posts

LihatTutupKomentar