-->

Cara Mengatasi Postingan Hanya Tampil Satu Atau Dua Artikel Di Homepage Blog

Cara Mengatasi Postingan Hanya Tampil Satu Atau Dua Artikel Di Homepage Blog - Apakah kamu pernah mengalami kejadian dimana jumlah artikel yang muncul di homepage blog kamu hanya tampil satu atau dua artikel saja? Padahal kamu sudah men-setting jumlah artikel yang harus tampil di homepage blog kamu, misalnya 6, 7, atau 8 artikel. Jika iya, kamu tidak sendirian kok. Saya sendiri juga pernah mengalami hal yang sama.

Cara Mengatasi Postingan Hanya Tampil Satu Atau Dua Di Homepage Blog

Saya sendiri sempat dibuat kebingungan dalam mencari tahu penyebabnya. Mulai dari cek pengaturan jumlah artikel yang tampil di homepage blog hingga mengecek jumlah artikel yang tampil di homepage pada pengaturan template blog yang saya pakai. Namun tetap saja hasilnya nihil.

Akhirnya saya memutuskan mencari solusinya di Google. Banyak sekali artikel - artikel yang membahas mengenai Cara Mengatasi Postingan Hanya Tampil Satu Atau Dua Di Homepage Blog. Nah, untuk itu saya pun mengambil kesimpulan dari beberapa artikel yang saya baca dan kemudian saya bagikan ke blog saya ini. Berikut informasinya.

Penyebab Postingan Hanya Tampil Satu Atau Dua Artikel Di Homepage Blog

Mungkin ada beberapa alasan yang bisa menyebabkan postingan hanya tampil satu atau dua artikel saja di homepage blog, namun kebanyakan penyebabnya adalah karena artikelnnya ditulis terlebih dahulu di aplikasi Microsoft Word, kemudian langsung di copy-paste saja ke Editor Postingan Blogger.

Kok bisa?

Ya, bisa dong. Karena aplikasi Microsoft Word itu bukanlah text editor melainkan sebuah program word processor. Jadi, ketika kamu selesai menulis artikel di Microsoft Word, kemudian menyalinnya, maka yang akan tersalin bukan hanya tulisannya saja namun kode - kode dibelakangnya juga ikut tersalin.

Alhasil, ketika kamu mempastekannya ke Editor Postingan Blogger, maka akan terjadi ketidaksinkronan antara kode - kode dari Microsoft Word dengan kode - kode dari Blogger. Sehingga mengakibatkan terjadinya error.

Lalu, bagaimana solusi untuk mengatasi permasalahan ini? Berikut ulasannya.

Cara Mengatasi Postingan Hanya Tampil Satu Atau Dua Artikel Di Homepage Blog

Ada beberapa cara yang saya berikan untuk mengatasi postingan hanya tampil satu atau dua artikel saja di homepage blog. Beikut ulasannya.

1. Jangan Nulis Artikel di Micsrosoft Word

Ada beberapa alasan kenapa banyak orang menulis artikel di Ms. Word terlebih dahulu, salah satunya mungkin saja orang tersebut ngeblog di warnet. Jadi, artikel terlebih dahulu ditulis di Ms. Word, kemudian mempastekannya di Editor Postingan Blog ketika berada di warnet. 

Menulis artikel di Ms. Word kemudian mempastekannya ke Editor Postingan Blog sih sebenarnya sah - sah saja. Namun, sebelum mempastekan tulisan dari Ms. Word ke Editor Postingan Blog, kamu harus mempastekannya terlebih dahulu ke Notepad. Kemudian baru dipastekan ke Editor Postingan Blog. Tujuannya adalah agar kode - kode dari Ms. Word tidak ikut ke Editor Postingan Blog.

Namun jika kamu ingin menulis artikel secara offlinei, kamu bisa menggunakan software text editor seperti Notepad, Wordpad, Notepad++, atau program text editor lainnya.

2. Memanfaatkan Fitur "Jump Break" di Blogger

Jika kamu merasa tidak pernah menulis artikel di Microsoft Word atau tidak mau menulis ulang semua artikel yang ada, kamu bisa menggunakan cara kedua ini.

1. Login ke Blogger. Kemudian, pilih menu "Pos".
2. Pilih "Edit" pada artikel yang terakhir kali muncul di homepage blog kamu.

Cara Mengatasi Postingan Hanya Tampil Satu Atau Dua Di Homepage Blog

3. Pada akhir paragraf pertama, aktifkan fitur "Jump Break".

Cara Mengatasi Postingan Hanya Tampil Satu Atau Dua Di Homepage Blog

4. Jika sudah, pilih "Perbarui".
5. Selesai.

Jika kamu sudah melakukan langkah - langkah seperti diatas dengan benar, seharusnya blog kamu sudah tidak error lagi dan jumlah artikel di homepage blog kamu sudah kembali normal. 

Namun, jika masih belum ada perubahan, berarti ada masalah lain yang terjadi pada blog kamu yang menyebabkan artikel hanya tampil satu atau dua saja di homepage blog.

Nah, kalau sudah begitu, cara terbaik untuk mengatasi masalah seperti ini adalah dengan mengganti template blog.

Semoga bermanfaat! (http://infodiki.blogspot.com).

Related Posts

LihatTutupKomentar