-->

Spesiifikasi Xiaomi Redmi Note 5

Xiaomi Redmi Note 5

Secara mengejutkan Xiaomi Redmi Note 5 melompat dari posisi ke-5 ke posisi puncak pada Mei 2018 lalu. Sekal dirilis di Indonesia pada April lalu, Xiaomi Redmi Note 5 ini disambut meriah konsumennya di Indonesia. Dengan chipset Snapdragon 636 yang lebih efisien, smartphone berlayar 5.99 inci full HD+ ini juga telah ditanami dengan teknologi kecerdasan buatan AI pada sektor kameranya. Dengan dual kamera utama 12MP f/1.9 yang mampu menangkap lebih banyak cahaya dan efek bokeh menawan dengan Portrait Mode, Xiaomi Redmi Note 5 ini lebih unggul dibanding versi India. Redmi Note 5 yang dirilis di tanah air April lalu dibekali kamera depan beresolusi 13MP. Tersedia dalam model RAM 3GB/4GB dan ROM 32GB/64GB, serta RAM bertipe LPDDR4X yang lebih hemat daya, HP ini merupakan perangkat Redmi pertama berbekal fitur Face Unlock. Baterainya juga cukup jumbo 4,000 mAh yang awet bertahan.
  • Kelebihan: Harga terjangkau, Redmi pertama dengan Face Unlock, chip Snapdragon 636, sudah dual kamera utama, efek bokeh menawan, hemat daya, performa game mulus.
  • Kekurangan: Teknologi Quick Charge 2.0 tidak sebanding dengan kapasitas baterai yang dibenamkan.
Xiaomi Redmi Note 5
Harga termurah di Indonesia Rp 1.599.000
Ukuran Layar5.99 inches
Resolusi2160 x 1080 pixel
OS verMIUI 9, Android 7.1.2 Nougat
CPUID : Qualcomm Snapdragon 636 IN : Qualcomm MSM8956 Plus Snapdragon 625
Kecepatan CPU2 GHz
Storage32GB, 64GB
External StoragemicroSD, up to 128GB (uses SIM 2 slot)
RAM3GB, 4GB
Kamera Utama12MP + 5MP
Kamera Depan13MP
BatteryLi-Po 4000 mAh
Dimensi158.6 x 75.4 x 8.05 mm
Berat181 g
WarnaBlack, Gold, Blue
Bisa kita lihat terdapat 2 HP pendatang baru di daftar lengkap 10 HP smartphone terbaik paling dicari Mei 2018, yakni HUAWEI nova 2 Lite dan Vivo Y71. Selain itu OPPO F5 dan Xiaomi Redmi Note 5 Pro juga harus rela tersingkir dari daftar HP terbaik kami. Juga terjadi pergeseran posisi yang secara mengejutkan bisa mengantarkan Xiaomi Redmi Note 5 bertengger di posisi puncak. Nah, berikut ini daftar 10 HP smartphone terbaik paling dicari Mei 2018 yang diharapkan bisa membantu Anda yang ingin membeli HP dalam waktu dekat.

Related Posts

LihatTutupKomentar