-->

Cara Mengubah Warna Address dan Header Bar Blog Website

Cara Mengubah Warna Address dan Header Bar Blog Website - Pada suatu hari, hiduplah seorang Script kiddie yang sedang searching mbah google. Tak sengaja ia melihat tampilan address bar suatu situs web yang aduhai berbeda dari situs web lain yang pernah ia kunjungi. Rasa penasarannya pun membuatnya semakin gencar searching untuk mengetahui caranya.

Dan akhirnya jemarinya membawanya ke forum Stackoverflow.

Cara Mengubah Warna Address dan Header Bar Blog Website


Cara Mengubah Warna Address dan Header Bar Blog Website

Untuk mengubah warna pada address bar, kamu harus menambahkan meta tag pada pengaturan template situs web yang kamu gunakan.

Dan, masing-masing browser memiliki meta tag sendiri untuk mengubah tampilan address bar-nya.

Copy paste kode berikut ini untuk mengubah warna address bar:
<!-- Chrome, Firefox OS dan Opera -->
<meta name="theme-color" content="#F24A4A">
<!-- Windows Phone -->
<meta name="msapplication-navbutton-color" content="#F24A4A">
<!-- iOS Safari -->
<meta name="apple-mobile-web-app-status-bar-style" content="#F24A4A">

Pada bagian #F24A4A bisa kamu ganti dengan kode warna yang kamu inginkan.

Silahkan copy semua kode diatas, efeknya akan bekerja di Browser Chrome, Firefox, Opera, Windows phone, dan iOS Safari.

Cara mengubah warna Address bar pada Blogger

Untuk kamu yang ingin mengubah taampilan Address bar situs yang menggunakan platform blogger, cukup tempel kode tadi ke pengaturan Template:
  • Masuk ke Blogger
  • Tema
  • Edit HTML
  • Cari kode <head> atau sejenisnya.
  • Taruh Meta tag pengubah warna Address bar tepat dibawahnya.
  • Simpan Template.

Cara mengubah warna Address bar pada Wordpress

Sedangkan untuk mengubah tampilan Address bar situs web yang menggunakan platform Wordpress, cukup tempel kode berikut ini di file header.php:
  • Masuk ke Admin Wordpress
  • Pilih menu Appearance.
  • Pilih Editor.
  • Cari dan pilih file header.php.
  • Cari kode <head> atau sejenisnya.
  • Taruh Meta tag pengubah warna Address bar tepat dibawahnya.
  • Klik Update File.

Itu dia tadi tutorial cara mengubah warna address bar dan header bar pada situs web atau blog.

Untuk mengetahui update terbaru dari Blog ini, silahkan masukan email kamu di formulir berlangganan.

Related Posts

LihatTutupKomentar