-->

Perbedaan Serta Kelebihan Indihome Dan Wms Wifi.Id Ini Penjelasanya

Perbedaan Indihome dan WMS wifi.id. kedua produk tersebut memang sama-sama dari Telkom Indonesia, namun keduanya akan memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, berdasarkan informasi yang di dapatkan dan sedikit pengalaman dalam menggunakan perangkat tersebut, memang disitu, ada beberapa perbedaan antara Indihome dan WMS wifi.id, jadi, apabila mungkin ada yang sedang kefikiran ingin menggunakan perangkat tersebut, terus masih bingung untuk menentukan pilihan yang tepat, mana yang sebaiknya harus di gunakan antara Indihome dan WMS wifi.id.

Perbedaan Serta Kelebihan Indihome Dan Wms Wifi.Id Ini Penjelasanya

Nah, pada artikel kesempatan ini akan dijelaskan beberapa info mengenai perbedaan antara Indihome dan WMS wifi.id, biar nanti anda bisa menentukan pilihan yang tepat untuk di pergunakan.


Perbedaan dan Kelebihan Indihome dan WMS wifi.id


1. Kalau di Indihome disitu menyediakan beberapa layanan seperti telpon rumah dan tv kabel, namun WMS wifi.id, tidak ada.

2. LAN di modem Indihome bisa di gunakan, namun LAN pada modem WMS wifi.id tidak bisa, hanya sebatas untuk mengakses internet melalui Access Point (koneksi wireless)

3. Indihome minimal paketnya adalah 10Mbps dan dapat di Upgrade, sedangkan WMS wifi.id minimal nya 20Mbps juga bisa di upgrade

4. Kalau Indihome hanya diberikan Modem sajah, tapi kalau WMS wifi.id akan diberikan modem serta Access Point.

5. Pada Indihome terdapat batas pemakaian wajar (FUP) sedangkan WMS wifi.id adalah Unlimited alias tanpa FUP.

6. Pada Indihome terdapat SSID pribadi sajah, namun WMS wifi.id disediakan banyak SSID yang dapat gunakan, misalnya seperti SSID langsung (venue), SSID @wifi.id, SSID seamless@wifi.id, SSID flashzone-seamless, SSID indischool@wifi.id

7. Untuk Kecepatan upload dan download di Indihome tidak sama, misalnya, kecepatan download 10Mbps maka upload nya hanya tersedia 2Mbps, sedangkan WMS wifi.id kecepatan download 20Mbps maka untuk uploadnya juga sama adalah 20Mbps.

Baca juga : daftar wifi.id 10ribuan perbulan

Jadi, lebih jelasnya sekali lagi jika untuk membedakan Indihome dan WMS wifi.id tersbut, Keduanya adalah sama-sama dari Telkom Indonesia juga menggunakan jalur Fiber Optik yang sama.

Untuk itu bagi anda yang sedang membutuhkan Telpon rumah dan TV kabel, maka Indihome bisa menjadi sebuah pilihan yang tepat untuk anda pergunakan.

Baca juga : Pasang Indihome hanya internet saja

Namun, jikalau anda hanya sekedar membutuhkan untuk internet saja, dan hobi untuk download - download file besar atau ingin di buat untuk RTRW net, dan tidak ada FUP, maka untuk pilihannya anda sanggup menggunaka WMS wifi.id.

Itulah beberapa ulasan singkat mengenai perbedaan dan kelebihan antara Indihome dan WMS wifi.id, Sekian dulu semoga bisa bermanfaat Terimakasih telah berkunjung.

Related Posts

LihatTutupKomentar